Beranda
Game
Cara Hapus Map Sanhok, Miramar, Vikendi atau Livik di PUBG Mobile
MasKalem
Mei 27, 2024

Cara Hapus Map Sanhok, Miramar, Vikendi atau Livik di PUBG Mobile

PUBG Mobile merupakan sebuah game bergenre battle royal yang sangat populer di Indonesia. PUBG ialah kependekan dari Player's Unknown Battleground.

Game PUBG Mobile seringkali melakukan update. Jika kamu tahu, ukuran untuk sekali update biasanya sangat besar. Hal ini membuat sebagian orang menjadi merasa terbebani karena spek HP mereka yang pas-pasan.

Maka dari itu banyak orang melakukan berbagai cara agar HP mereka tetap bisa digunakan untuk bermain game salah satunya dengan menghapus map yang ada di dalam gamenya.

Untuk kamu yang belum tahu cara menghapus map di game PUBG Mobile, kamu bisa ikuti cara yang Kalempedia tuliskan di bawah ini.

Cara Hapus Map di PUBG Mobile

Untuk menghapus map pada game PUBG tidak butuh cara yang sulit.

  1. Buka file manager di HP kamu.
  2. Buka penyimpanan internal.
  3. Buka folderAndroid > data > com.tencent.ig > files > UE4Games > ShadowTrackerExtra > ShadowTrackerExtra > Saved > Paks.
  4. Lalu pilih map mana yang ingin kamu hapus.
  5. map_desert (miramar) = 356MB
    map_livik (livik) = 157MB
    map_savagemain (sanhok) = 134MB
    map_dihorotok (vikendi) = 141MB

    Nah untuk ukuran map selalu berubah-ubah, maka dari itu patokan yang pasti ialah nama file tersebut seperti di atas, dan biasanya nama file akan diikuti versi game PUBG Mobile kalian, contohnya "map_desert_0.19.0.13900", maka dari itu sesuaikan dengan versi PUBG Mobile kalian.

    Demikian tutorial Cara Hapus Map Sanhok, Miramar, Vikendi, Livik di PUBG Mobile, sekian sampai jumpa di tutorial menarik lainnya.

Penulis blog

MasKalem
MasKalem
Hanya seorang Blogger amatiran!

Tidak ada komentar